Lawatan Prodi Teknik Elektro Unisma ke FKEE UTHM Malaysia dalam Rangka Kolaborasi Penelitian
Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Unisma mengadakan kegiatan lawatan ke Faculty of Electrical and Electronic Engineering (FKEE), Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM) pada tanggal 14 β 16 Agustus 2023. Dua delegasi PSTE, Mohammad Jasa Afroni, S.T., M.T., Ph.D. dan Efendi S Wirateruna, S.T., M.Sc., melakukan lawatan selama 3 hari di FKEE UTHM dalam rangka kolaborasi pengajaran dan penelitian. Hari pertama adalah acara FGD di ruang seminar lantai 1, gedung FKEE UTHM. Acara dibuka langsung oleh Wakil Dekan Bagian Akademik, FKEE UTHM, Prof. Madya Dr. Lukman Hanif bin Muhammad Audah, dan dihadiri beberapa staff akademik FKEE.
Prof. Madya Dr. Lukman Hanif bin Muhammad Audah mempresentasikan profil UTHM sampai profil FKEE. Presentasi diakhiri dengan materi kerjasama tri dharma baik yang sudah dilakukan, sedang dilakukan sampai yang direncanakan secara internasional. Banyak sekali potensi kerjasama baik dibidang pendidikan, pengajaran, penelitian maupun pengabdian. Kerjasama yang sudah terlaksana antara FKEE dengan PSTE adalah program mobility student, lomba poster internasional dan kolaborasi mengajar. Kerjasama yang sudah terlaksana akan dilanjutkan kembali, serta menambah kerjasama di skema lainnya. Kegiatan selanjutnya adalah Laboratory tour, yang dipandu oleh Prof. Madya Dr. Wahyu Mulyo Utomo. Adapun kegiatan 2 hari berikutnya adalah pelaksanaan kolaborasi penelitian secara langsung di Lab. Elektronika Daya, dengan target luaran publikasi artikel di jurnal terindeks Scopus. Kegiatan kolaborasi tri dharma akan dilanjutkan secara intensif antara PSTE Unisma denganΒ FKEEΒ UTHM.